29 Peserta Ramaikan Lomba Busana Nusantara

by Metro Kaltara

Busana Nusantara
Malinau-Metrokaltara.com: Rangkaian kegiatan lomba-lomba yang digelar oleh Gabungan Organisasi Malinau (GOW) Malinau hingga selasa (16/9) kemarin masih berlangsung. Setelah sukses menggelar pertandingan futsal antara organisasi wanita, selasa lalu berlangsung lomba paduan suara dan busana adat nusantara.

Lomba busana adat kali ini diikuti oleh 29 peserta yang mewakili organisasi masing-masing. Serangkaian dengan itu dilaksanakan juga lomba paduan suara lagu nasional yang diikuti organisasi wanita.

Ketua GOW Ir Dolvina Damus mengungkapkan, lomba busana adat nusantara dan lomba paduan suara ini merupakan refleksi makna kemerdekaan dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT RI dan Haornas. Tujuan kegiatan yaitu meningkatkan rasa nasionalisme, membangun kebersamaan organisasi wanita dalam segala keberagaman yang ada ditengah kemajemukan masyarakat Malinau.

Selain itu juga membangun persamaan antar organisasi wanita. Lomba busana adat yang dipadukan dengan refleksi makna kemerdekaan tersebut dimaksudkan untuk mendorong kesadaran dan kepedulian organisasi perempuan dalam berperan mengisi kemerdekaan. “Yaitu dengan cara pendekatan dan program organisasi masing-masing,” ungkapnya.

Dengan menyadari dan ikut memaknai kemerdekaan ini, sambung anggota DPRD Malinau ini, diharapkan organisasi perempuan dapat menjadi penggerak pembangun dan berperan aktif dalam membangun kaum perempuan di Malinau. Sehingga, perayaan HUT kemerdekaan tidak menjadi acara seremonial saja setiap tahun.(Sumber Humas Malinau)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.