Rakorda se Kaltara Jadi Agenda Himpun Kekuatan Mesin Partai
KETUA Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Kaltara G. Budisatrio Djiwandono mengaku Rapat Koordinasi Daerah –Rakorda- Partai Gerindra se Kaltara di Swiss Bell Hotel Tarakan, Sabtu (02/04) sore ini, dalam rangka menghimpun kekuatan partai berlambang garuda.
Bahkan, Budisatrio Djiwandono tak malu-malu menyebutkan agenda Pemilihan Walikota (Pilwali) Tarakan turut menjadi perhatian pihaknya mulai sekarang.
“Sifatnya koordinasi dan komunikasi pengurus-pengurus yang ada di Kaltara. Kita perlu mengadakan Rakorda bersama karena perkembangan politik di tanah air itu sangat dinamis. Setiap hari ada yang baru, untuk itu kami perlu bertemu dan ada arahan dari Dewan Pimpinan Pusat,” akunya kepada Metro Kaltara.
Ketika ditanya Metro Kaltara apakah Rakorda Kaltara yang digelar di Tarakan ada kaitannya dengan Pilwali 2018 mendatang? Budi menegaskan tidak bisa dipungkiri ada sangkut pautnya.
“Kita baru saja menghadapi Pilkada serentak 2015 terutama Pilgub Kaltara yang dilewati dengan sukses. Tarakan yang sebentar lagi menghadapi Pilkada serentak Partai Gerindra juga akan menyiapkan mesin kita,” bebernya.
Siapa figur yang akan diusung Gerindra, pemuda yang juga menjabat Sekjen Persatuan Basketball Seluruh Indonesia (Perbasi) ini menuturkan akan memprioritaskan kader Gerindra terlebih dahulu.
“Kita memprioritaskan kader sendiri dulu untuk maju, tapi kami tidak menutup pintu bagi calon di luar partai. Kita ada mekanismenya, biasanya Gerindra akan membuka pendaftaran bagi siapa saja yang nantinya ingin maju menggunakan Partai Gerindra,” tuturnya.
Meskipun demikian, Budi mengungkapkan pihaknya melakukan konsolidasi terlebih dahulu secara internal dan belum ada figur baik kader maupun non kader yang berkomunikasi soal pengusungan di Pilwali Tarakan. (MK*1)