KRI Amankan Kapal Troll Malaysia

by Muhammad Reza
Kapan Nelayan Malaysia yang diamankan di Mako Lanal Nunukan

Kapan Nelayan Malaysia yang diamankan di Mako Lanal Nunukan

Nunukan, MK – Kapal troll milik warga negara Malaysia kembali diamankan KRI Ki Hajar Dewantara saat melakukan penangkapan ikan diperairan Ambalat Kabupaten Nunukan, saat ditangkap kapal trol tersebut sedang menangkap ikan diperairan Indonesia.

Penangkapan kapal troll milik warga negara Malaysia saat KRI  Ki Hajar Dewantara sedang melakukan Operasi Perisai Sakti di perairan Ambalat yang berbatasan dengan negara Malaysia.

Sekitar pukul 01.30 dinihari, saat kapal KRI Ki Hajar Newantara melintas diperairan Ambalat, tampak dari kejauhan ada 3 kapal troll berbendera negara Malaysia sedang melakukan penangkapan ikan diperairan Indonesia.

Saat coba didekati untuk dilakukan pemeriksaan dua kapal troll langsung melarikan diri dan masuk ke perairan Malaysia dengan cara, langsung memotong jaring-jaring mereka yang sedang disebar dilautan dan meninggalkannya. Sedangkan kapal troll yang satu nya berhasil diamankan.

“Pada saat ABK kapal sedang menarik jaring ikannya, saat itu langsung dilakukan pemeriksaan diatas kapalnya, ditemukan pukat harimau dan ikan berbagai jenis yang sudah dibekukan kurang lebih 10”, ungkap  Komandan Gugus Tempur Laut Armada Timur (Guspurlatim) / Laksamana Pertama I Nyoman Gede Ariawan kepada media di Nunukan.

Dengan barang bukti ini nahkoda beserta seluruh ABK kapal langsung diamankan dan digiring ke pangkalan Angkatan Laut Nunukan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Nahkoda beserta ABK kapal tersebut dipastikan telah melanggar pasal 27 ayat 2 dan pasal 93 ayat 2 Undang-undang RI No. 45 Tahun 2009 Tentang perikanan dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara  atau denda sebanyak-banyaknya 20 miliar rupiah.

Nyoman mengatakan kapal trol yang melakukan pencurian ikan diperairan Ambalat dengan cara memanfaatkan cela-cela atau kekosongan yang ada, manakala patroli tidak dilakukan mereka masuk lagi diperairan Ambalat untuk menjaring ikan, namun pada saat patroli dilakukan mereka langsung masuk kembali ke perairan Malaysia.(Wal)

.

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.