Pemkab Nunukan – Polres Nunukan Tandatangani NPHD Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024

by Redaksi Kaltara

NUNUKAN, MK – Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid menghadiri acara Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antara Pemerintah Kabupaten Nunukan dengan Kepolisian Resort Nunukan di Aula Mapolres Nunukan, Selasa (14/05).

Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Nunukan, Sekretaris Daerah, Kapolres Nunukan, Kepala Kejaksaan Negeri Nunukan, Kodim 0911 Nunukan serta Lanal Nunukan.

NPHD ini merupakan komitmen dan keseriusan Pemerintah Kabupaten Nunukan dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024 sehingga dapat dilaksanakan sesuai dengan tahapannya, yang selanjutnya untuk penggunaan dan pertanggungjawaban agar dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Menurut Bupati Laura hal ini menjadi sebuah momentum yang patut disyukuri, bahwa hari ini akan dilakukan penandatanganan Nota Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) antara Pemkab Nunukan dengan Polres Nunukan.

Hibah ini untuk menunjang proses kegiatan pengamanan Kepolisian Resor Nunukan dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024.

“Saya berharap  melalui dukungan dana hibah ini, kegiatan pengamanan akan lebih efektif dan efisien, sehingga pemilukada dapat berlangsung aman, lancar dan damai”, ujar Laura.(**)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.