Polres Nunukan Salurkan Bantuan TNI-Polri Kepada Warga Terdampak Covid-19

by Redaksi Kaltara

NUNUKAN, MK – PolresNunukan bersama TNI kembali menyalurkan bantuan sosial (sosial) berupa beras kepada warga Nunukan yang terdampak Covid-19 yang sudah berlangsung sekitar 8 bulan lalu.

Pemberian bantuan sosial berupa beras yang disiapkan oleh Polres Nunukan sekitar 10 ton yang diberikan kepada warga yang terdampak Covid-19. Bantuan tersebut telah distribusikan ke jajaran Polsek untuk diberikan kepada warga terdampak Pandemi Covid-19 di wilayah mereka masing-masing.

Pada hari ini, Senin (28/12) Polres Nunukan melalui Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) memberikan bantuan sosial kepada warga yang terdampak Covid-19 sebanyak 5 orang. Yakni Charles (45) pekerja tukang ojek, alamat kelurahan Nunukan Timur, kedua Samaria (38) tidak bekerja, alamat Jalan Pelabuhan Kelurahan Nunukan Timur, ketiga Yohanes Sabon (64) cleaning service, alamat Jalan Sei Sembilan, Kelurahan Nunukan Timur, dan Lusia (50), cleaning service, serta Patronela (47) warga Kelurahan Selusin Nunukan.

Pandemi Covid-19 sangat dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Nunukan, terutama bagi warga yang kehilangan pekerjaan, warga berpenghasilan rendah seperti buruh lepas, ojek, sopir angkot, cleaning service dan lainya

Sehingga dengan bantuan beras yang diberikan kepada warga dapat dirasakan dapat mengurangi beban hidup sehari-hari.

“Bantuan ini berupa beras kemasan 5 kg nantinya dapat bermanfaat kepada warga yang terdampak dan meringankan beban warga,” kata Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar SIK.(*Pri)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.