Peringatan HUT ke-13 Kalimantan Utara Berlangsung Khidmat, Pemkab Tana Tidung Hadir Wakili Daerah

by Isman Toriko

TANA TIDUNG, Metrokaltara.com – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13 Provinsi Kalimantan Utara berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan di Lapangan Agatis, Tanjung Selor, Minggu (25/10/2025).

Pemerintah Kabupaten Tana Tidung turut hadir dalam momen bersejarah ini. Asisten Administrasi Pembangunan dan Umum, Uus Rusmanda, A.KS., M.HP, mewakili Bupati Tana Tidung dalam rangkaian kegiatan utama. Turut mendampingi, Ketua TP-PKK Kabupaten Tana Tidung sekaligus Anggota DPRD Provinsi Kaltara, Vamelia Ibrahim, S.E.

Upacara dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Utara, Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum, sebagai Inspektur Upacara. Dalam suasana penuh penghormatan, dibacakan sejarah singkat berdirinya Provinsi Kalimantan Utara yang kini genap berusia 13 tahun.

Momentum penting juga ditandai dengan penyerahan Anugerah Prakarsa Inklusi dari Ketua Komisi Nasional Disabilitas kepada Gubernur Kaltara, sebagai bentuk apresiasi atas komitmen pemerintah daerah dalam menciptakan pembangunan yang ramah dan inklusif bagi seluruh lapisan masyarakat.

Dalam sambutannya, Gubernur Zainal menyampaikan bahwa tema peringatan tahun ini, “Kolaborasi Menuju Kaltara Maju, Makmur dan Berkelanjutan”, bukan sekadar slogan, tetapi menjadi arah pijakan pembangunan daerah ke depan.

“Kita telah melihat capaian luar biasa dalam 13 tahun perjalanan Kalimantan Utara. Namun, pekerjaan belum selesai. Pembangunan ke depan harus lebih merata, berkelanjutan, dan berpihak pada kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Beliau juga menegaskan pentingnya pemerataan antarwilayah, peningkatan layanan kesehatan dan pendidikan, penurunan angka kemiskinan, serta penguatan ketahanan pangan dan energi. Menurutnya, pembangunan Kaltara tidak hanya berfokus pada infrastruktur, tetapi juga pembentukan karakter, budaya, dan kesejahteraan sosial.

Usai upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kalimantan Utara di Gedung DPRD Kaltara. Dalam kesempatan itu, Gubernur menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pembangunan provinsi termuda di Kalimantan tersebut.

Peringatan HUT ke-13 Kaltara turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Provinsi, Anggota DPR RI, DPD, dan DPRD, para Kepala OPD, Pimpinan Instansi Vertikal, Bupati/Wali Kota se-Kaltara atau perwakilan, serta tokoh agama, adat, masyarakat, organisasi, partai politik, perguruan tinggi, dan perbankan.

Dengan semangat kolaborasi yang diusung, perayaan HUT Kaltara ke-13 menjadi momentum memperkuat sinergi antar daerah untuk membangun provinsi yang maju, makmur, dan berkelanjutan. (rko)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses