TARAKAN – Rangkaian kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem di Kalimantan Utara terus berlanjut. Pada Kamis (6/11/2025) malam, DPW Partai NasDem Kaltara resmi membuka turnamen Mini Soccer tingkat SMA dan SMP se-Kota Tarakan. Kegiatan ini digelar di Lapangan Mini Soccer Kardi, Tarakan.
Ketua DPW Partai NasDem Kalimantan Utara, Supa’ad Hadianto, mengatakan bahwa turnamen tersebut menjadi bagian dari sejumlah kegiatan yang telah dilaksanakan dalam rangka perayaan HUT ke-14 Partai NasDem.
“Sebelumnya kami telah menggelar berbagai kegiatan sosial seperti pasar murah dengan menjual seribu paket sembako, ziarah ke makam almarhum dr. Jusuf SK, donor darah, dan kunjungan ke dua panti asuhan di Juata Permai serta Kelurahan Karang Anyar,” ungkap Supa’ad.
Menurutnya, kegiatan Mini Soccer ini ditujukan untuk menumbuhkan semangat sportivitas dan kebersamaan di kalangan pelajar Tarakan. Ia menegaskan bahwa pendaftaran peserta bersifat gratis karena event ini memang diperuntukkan bagi generasi muda.
“Untuk uang pendaftaran kami gratiskan, karena ini adalah event bagi anak-anak muda di Tarakan. Kami ingin mereka punya wadah positif untuk berkompetisi,” ujarnya.
Lebih lanjut, Supa’ad menyampaikan bahwa puncak peringatan HUT ke-14 Partai NasDem akan dilaksanakan pada Senin (11/11/2025) di Sekretariat DPW Partai NasDem Kaltara, Jalan Kusuma Bangsa, Tarakan. Kegiatan tersebut juga akan diikuti secara serentak oleh seluruh DPW dan DPD se-Indonesia melalui Zoom Meeting bersama DPP Partai NasDem.
“Harapan kami, apapun yang dilakukan Partai NasDem harus memberikan asas manfaat bagi masyarakat, khususnya di Kota Tarakan,” tambahnya.
Supa’ad juga menunjuk Ketua DPD Partai NasDem Kota Tarakan, Mustain, sebagai Ketua Panitia pelaksana kegiatan HUT ke-14 Partai NasDem di Kaltara.
“Karena pusat pelaksanaan kegiatan berada di Tarakan, maka Ketua Panitia kami percayakan kepada Kakak Mustain selaku Ketua DPD Partai NasDem Tarakan,” jelasnya.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kelancaran rangkaian kegiatan tersebut, terutama kepada para panitia dan kader Partai NasDem.
“Terima kasih kepada rekan-rekan panitia dan seluruh jajaran DPD Partai NasDem Tarakan. Ini adalah pertama kalinya DPW Partai NasDem Kaltara melaksanakan event sebesar ini. Ke depan tentu akan ada perbaikan dan evaluasi untuk penyelenggaraan yang lebih baik,” ucapnya.
Untuk penyerahan hadiah bagi pemenang turnamen Mini Soccer, lanjutnya, akan dilaksanakan di Lapangan Kardi (dulu dikenal sebagai Lapangan Panglima Batur). Ia berharap melalui kegiatan ini dapat muncul bibit-bibit atlet muda berbakat di Kota Tarakan.
“Mudah-mudahan di ajang ini kita bisa melihat talenta-talenta baru Mini Soccer yang bisa dikembangkan oleh cabang olahraga di Tarakan maupun Kalimantan Utara,” harapnya.
Selain sebagai perayaan ulang tahun, puncak acara HUT Partai NasDem juga akan dirangkai dengan acara syukuran menempati sekretariat baru DPW Partai NasDem Kaltara.


