Desa Tengkapak Rayakan HUT ke 17 Tahun

by Redaksi Kaltara

Bulungan, MK – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si mengikuti perayaan HUT Desa Tengkapak ke 17 Tahun 2024 yang dirangkai pembukaan Turnamen Bola Voli di Lapangan Sepakbola Tengkapak pada Senin (9/9). Bupati menyampaikan selamat dan mengingatkan, perayaan HUT desa adalah momen mengevaluasi pembangunan dan pemberdayaan masyarakat agar Desa Tengkapak semakin maju dan berkembang.

Bupati turut berpesan agar sejarah perjalanan Desa Tengkapak dibuat menjadi Peraturan Desa dan dapat dibacakan setiap tahun agar menjadi warisan bagi generasi berikutnya. Bupati tidak lupa mengingatkan segenap unsur masyarakat menjaga keamanan dan kedamaian terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang tahapannya telah berjalan.

Terkait perayaan HUT desa, Bupati juga berharap dapat berjalan meriah serta menjadi perekat persatuan dan kesatuan segenap warga masyarakat Desa Tengkapak.(**)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.