Malinau, MK – Tingkat kepatuhan berlalu lintas menjadi bagian penting bagi masyarakat dalam berkendara di jalanan umum. Tingginya tingkat kecelakaan yang berujung pada jatuhnya korban membuat personil Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Malinau kerap melakukan pembinaan kepada para pengendara kendaraan bermotor yang tidak disiplin dalam berkendara.
Seperti yang dilakukan pada Sabtu (11/8). Di sela-sela pengamanan kegiatan pelantikan Organisasi Pemuda Tidung di Balai Adat Desa Malinau Seberang, Personil Satlantas Malinau melakukan pembinaa terhadap salah seorang remaja yang mengaku bernama Novi (14) dari salah satu desa di Malinau Utara yang kedapatan tidak menggunakan helm saat mengendarai motor.
Iptu Yudi, Kasatlantas Polres Malinau yang ada di lokasi menyebut bahwa pembinaan seperti ini kerap dilakukan oleh anggotanya ketika ada warga yang tidak tertib berlalu lintas.
“Pembinaan yang kita lakukan bentuknya adalah teguran dan pengendara kita perintahkan untuk membacakan komitmen anti hoax dan tertib lalu lintas seperti komitmen untuk memakai helm SNI, tidak menggunakan HP saat berkendara, tidak melawan arus dan komitmen tertib lalu lintas lainnya” Ungkap Yudi.
Yudi juga menjelaskan bahwa pembinaan ini sifatnya berkelanjutan dengan harapan masyarakat bisa sadar untuk disiplin dalam berlalu-lintas.
“Tetapi jika kami tengah mengadakan razia tentu kami langsung melakukan tilang kepada pengendara yang melanggar” pungkas Yudi. (Diskominfo)