Lepas Satgas Pamtas Yonif 621 Manuntung, Wabup Apresiasi Keberaniannya Tinjau Patok Perbatasan

by Muhammad Reza

Nunukan, MK – Wakil Bupati Nunukan H. Faridil Murad melepas secara resmi Satgas Pamtas RI – Malaysia Yonif 621 Manuntung untuk kembali ke Kesatuannya di Barabai Kabupaten Hulu Sungai Tengah Kalimantan Selatan dengan menggunakan Kapal Pengangkut Pasukan KRI Teluk Manado 537.

Di kesempatan itu Wakil Bupati Nunukan yang menjadi Irup Upacara pelepasan Satgas Pamtas Yonif 621 Manuntung dimana prosesi pelepasannya di laksanakan di Pelabuhan Tunon Taka Kabupaten Nunukan, Rabu (15/08).

Dalam sambutan tertulis nya Wabup mengatakan terimakasih nya kepada Komandan Satgas Pamtas Yonif 621 Manuntung yang telah mengabdi menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia khususnya di Kabupaten Nunukan. ” Saya atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih yang setinggi tingginya kepada Letkol Infanteri Rio Neswan beserta seluruh prajurit yang telah melaksanakan tugas di Kabupaten Nunukan selama 9 Bulan 15 Hari lamanya,”Ungkap Wabup.

Di sampaikanya juga, Yonif 621 Manuntung telah berhasil melaksanakan patroli patok selama 31 hari, tepatnya pada Bulan Januari 2018, sehingga di temukan patok perbatasan yang belum pernah terpatroli selama 41 Tahun Lamanya.

“Saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada 9 orang prajurit 621 Manuntung atas dedikasi dan loyalitas kepada NKRI, ini merupakan suatu keberanian dan tanggung jawab yang sangat besar yang sudah di persembahkan kepada Negara. Pemerintah Kabupaten Nunukan juga sudah memberikan penghargaan dan uang pembinaan kepada 9 orang ini,”Jelasnya.

Sebelum menutup sambutannya, Bang Haji sapaan akrabnya mengatakan Pemerintah Kabupaten Nunukan dan seluruh masyarakat mohon maaf yang sebesar-besarnya apa bila selama bertugas di Kabupaten Nunukan terdapat kesalahan baik yang di sengaja maupun tidak di segaja, “Saya mewakili Pemerintah Daerah maupun masyarakat mohon maaf apabila selama bertugas di Kabupaten Nunukan terdapat kesalahan atau kekhilafan baik yang di segaja maupu yang tidak di sengaja saya minta maaf,”Tutup Wabup. (ILO/protokol)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.