TARAKAN, MK – Meski sempat ramai dibincangkan di media sosial, masalah pencurian penutup Besi parit yang di ambil oleh pihak yang bertanggung jawab, kini sudah muilai di tanggapi oleh Pemerintah, yang dimana hal tersebut bisa membuat masyarakat celaka, akibat tidak adanya besi penutup parit yang kosong.
Seperti penututran salah seorang warga yang kebetulan bertempat tinggal di salah satu jalan Marta Dinata dekat lokasi pencurian penutup besi parit tersebut. Ani mengatakan, jika penutup tersebut memang sudah lama hilang di ambil oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Dan dari hilangnya penutup parit tersebut sempat menimbulkan korban.
“Kemarin ada yang masuk ke dalam parit, karena tidak lihat kalau penutup besinya itu hilang, orang yang naik motor pun pernah jatuh juga, ban motornya yang depan masuk ke dalam lubang tu,” ungkapnya.
Meskipun sempat di tutup sementara oleh beberapa warga dengan menggunakan Kayu yang disusun, namun membuat hal tersebut tidsak berlangsung lama, sebab kondisi kayu yang di gunakan pun kayu seadanya.
“Pakai Kayu bekas saja, karena tidak ada dana buat beli besi, tapi syukurlah ada beberapa sudah yang di tutupi oleh pemerintah, dia buatkan ulang penutup besinya, jadi untuk area kami ni sudah aman,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Pengairan dan penanggulangan banjir Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Tarakan, Safaruddin membenarkan dengan adanya kejadian hilangnya besi penutup parit yang tersebar di beberapa parit yang ada di Kota Tarakan.
“Titik-titiknya itu ada beberapa yang hilang, dan ini jumlahnya tidak sedikit, karena parit yang sudah di kerjakan oleh pihak kami itu sangat banyak untuk kawasan Tarakan,” jelasnya.
Lanjut pria yang akrab di spaa H. Udin ini mengatakan, jika penanganan tersebut sudah mulai dilakukan, dan kini masih dalam proses bertahap untuk pembuatan penutup parit yang masih kosong.
“Ada yang sementara dibuat, ada juga yang masih menunggu dana, karena ini masuk dalam proyek tak terduga, karena dari setiap perenecanaan yang kami siapkan sudah memiliki dana nya masihng-masing, tapi kami mengushakan agar penutup besi ini bagaimana nantinya akan cepat tertangani semuanya, dan sesuai dengan harapan yang kami inginkan,” tutupnya.(arz27)