264
Malinau- Bupati malinau Dr. Yansen TP. M.Si selaku Ketua Gugus Tugas Penangganan Percepatan Covid 19 Malinau mengucapkan “Terima kasih kepada seluruh perusahaan yang proaktif menanggapi undangan untuk virtual baik yang ada dilokasi masing-masing maupun yang berada dikantor pusat yang ada diluar daerah malinau yang ikut hadir mengikuti rapat virtual ini,” ucapnya dalam wawancara usai memimpin rapat terkait penambahan kasus terkonfirmasi positif covid-19 baru dilingkungan perusahan yang beroperasi diwilayah Kabupaten Malinau. Selasa (28/07).
“Ini artinya perusahaan peduli terhadap persoalan yang ada diperusahaan masing-masing,”ujarnya.
“Saya pribadi sangat perihatin dan terkejut, walaupun ini sebuah persoalan tapi kita harus hadapi dengan hati yang jernih, pikiran yang bersih dan dengan semangat tentunya, karena yang kita hadapi adalah sesuatu yang tidak terduga dan ancamannya jelas kepada masyarakat,”jelasnya.
Oleh sebab itu, saya melakukan rapat virtual ini dalam rangka menyatukan persepsi dan langkah tindak kita, jadi tidak lagi kita banyak ngomong tapi langsung bertindak. Saya menghimbau agar setiap perusahaan membentuk tim gugus tugasnya dimasing-masing dan segera menyusun Standar Operasional Prosedur (SOP) bidang perusahaan masing-masing untuk memiliki teknis masing-masing dan operasional.
Harapan saya pertama gugus tugas agar kembali maksimalkan kembali agar lebih ketat lagi bahwa pola masuk agar dimaksimalkan pengendaliannya.
“Bukan kita menutup diri tapi karena kondisi malinau terkonfirmasi sekitar 47 orang ini, harapan kita tidak menyebar keluar,Jadi resiko tugas itu adalah bagaimana kita kembali ketat, Kedua kepeda Dinas Kesehatan, saya harapkan para medis supaya tetap memberi perhatian terhadap ini dan menjaga diri supaya bisa melayani pasien-pasien kita yang ada dirumah sakit. “Mudah-mudahan nanti dalam 10 hari kedepan mereka sehat semua,” ucapnya.
Saya kira itu hal-hal yang berkaitan dengan teknis, namun secara menyeluruh harapan saya kepada masyarakat malinau jangan gundah, sebagaimana langkah-langkah sebelumnya kita segera melakukan tindakan. “Harapan saya kepada masyarakat agar dukung pemerintah ,terutama didaerah-daerah yang ada muncul pasien yang terkonfirmasimasi. Namun masyarakat tetap harus menjaga standar kesehatan , tetap jaga pola kesehatan , dengan makanan bergizi dan protokolnya mencuci tangan, tetap memakai masker dan menjaga jarak, tujuannya untuk kesehatan kita. Kita bertekad satu bulan kedepan malinau bisa aman,”jelasnya.
“Terkait karyawan perusahaan yang keluar masuk kemalinau akan diisolasi , artinya kita harus menjaga jangan lagi menambah persoalan kita, tapi standarnya harus melakukan swab tidak boleh rafid lagi,” jelasnya.
Bupati menegaskan kepada perusahaaan agar berkoordinasi dan mengambil langkah kepada gugus tugas setiap perusahaan mempunyai suatu kewajiban untuk membangun SOP masing-masing. “Jadi gugus tugas perusahaan agar selalu aktif setiap waktu berkomunikasi dengan gugus tugas kabupaten , karena kita belum menemukan tracing terakhir , untuk itu jangan memunggu hasil swab segera dilacak kepada siapa mereka berkomunikasi,”ucapnya. (ian/red).