Ini Usulan Bupati Nunukan Kepada Menteri Pendidikan?

by Muhammad Reza

NUNUKAN, MK – Pada kegiatan ramah tamah Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Prof. Dr. Muhajir Effendy, M.AP bersama Pemerintah dan Unsur FKPD Kabupaten Nunukan serta para guru pada Sabtu malam (25/1) di Hotel Lenflin Nunukan Jl. TVRI Kelurahan Nunukan Timur, Bupati Nunukan sampaikan sejumlah usulan.

Tiba dari Tawau Malaysia menggunkan kapal resmi pukul 16.40 Wita rombongan Menteri melanjutkan kunjungan ke SMK Negeri 1 Nunukan dan dilanjutkan menuju Sekolah SMP Muhammadiyah Nunukan yang disambut oleh atraksi pencak silat tapak suci putera Muhammadiyah.

Pukul 20.00 Wita dimulai acara ramah tamah, Sekretaris Daerah Nunukan Serfianus,S.IP, M.Si mewakili Bupati Nunukan yang saat ini sedang ijin cuti bacakan sambutan tertulis Bupati, berikut usulan dan harapan Bupati :

“Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan menyadari bahwa pendidikan di Kabupaten Nunukan masih harus terus didorong untuk maju dan berkembang, Pendidikan di perbatasan memang perlu mendapat perhatian khusus dari kita semua yaitu Pemerintah Daerah hingga Pemerintah Pusat, untuk itu, guna peningkatan kualitas pendidikan di daerah, selain membangun sarana pendidikan, kita juga harus mengupayakan mendorong peningkatan kualitas SDM tenaga pendidikan” jelas Bupati.

Lebih lanjut disampaikan Bupati bahwa “Dalam hal ini pula kita sangat membutuhkan dukungan dan kerjasama semua pihak, oleh karena itu, dengan kehadiran bapak Menteri tentunya kami berharap kiranya dapat memberikan dukungan terutama anggaran untuk peningkatan pelayanan pendidikan di wilayah perbatasan” ungkap Bupati.

Terkakhir Bupati merinci dan menjelaskan sejumlah usulan nya kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

“Perkenankan kami Bapak Menteri sebagai upaya untuk peningkatan mutu pendidkan di wilayah perbatasan ini dan untuk mendukung nawacita ketiga Presiden Jokowi yaitu membangun Indonesia dari pinggiran, maka kami menyampaikan beberapa usulan yaitu :

1. Mengingat terbatas nya sarana dan prasarana pendukung UNBK maka kami mengusulkan permohonan pembangunan dan pengadaan alat laboratorium komputer SD dan SMP

2. Kami berharap dalam pemetaan penerima tunjangan khusus guru oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia agar dapat diberikan secara merata atau seluruh guru yang ada di Kabupaten Nunukan mengingat masih ada beberapa daerah diwilayah Kabupaten Nunukan ini belum menerima tunjangan tersebut

3. Kami juga berharap agar diberikan dukungan pembangunan rumah dinas bagi tenaga pendidik atau guru

4. Sebelumnya kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Pusat karena Pemerintah Kabupaten Nunukan mendapatkan alokasi formasi CPNS tahun 2018 sebanyak 237 formasi, dengan rincian bidang pendidikan 150 formasi dan bidang kesehatan 87 formasi, namun dari hasil pemetaan kami untuk kebutuhan guru masih membutuhankan banyak lagi untuk itu kami mohon dukungan bapak agar kiranya dilakukan penambahan guru di wilayah Kabupaten Nunukan baik melalui jalur CPNS maupun P3K

5. Untuk pengangkatan guru honorer menjadi PNS maupun P3K yang ada diwilayah Kabupaten Nunukan sebagai daerah perbatasan kami berharap agar menjadi prioritas.

Untuk diketahui dalam acara ramah tamah selain dihadiri oleh rombongan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI juga dihadiri oleh Gubernur Kaltara yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan Drs. Sanusi, Unsur FKPD Kabupaten Nunukan, Ketua dan Pengurus PGRI Kab. Nunukan (Nabhan/Protokol).

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.