Bupati Laura Apresiasi BLK yang Rutin Gelar Pelatihan Berbasis Kompetensi

by Redaksi Kaltara

NUNUKAN, MK – Balai Latihan Kerja (BLK) oleh Dinas Transmigrasi dan Tenagakerja Kabupaten Nunukan kembali melaksanakan pelatihan berbasis kompetensi untuk gelombang pertama tahun 2023 belum lama ini.

Pelatihan berbasis kompetensi yang bertujuan untuk menciptakan tenaga kerja terampil di masing-masing bidang ini diikuti oleh 80 peserta yang berasal dari beberapa wilayah di Kabupaten Nunukan yang telah lulus seleksi penerimaan peserta pelatihan.

Bupati Laura menyampaikan apresiasinya karena peserta pelatihan akan mendapatkan keahlian yang dinginkan oleh masing-masing peserta.

“Informasi penerimaan peserta pelatihan BLK ini telah di sebarluaskan sejak Januari 2023 terutama melalui media sosial facebook dan instagram oleh dinas terkait yakni Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Nunukan,” ucap Laura Selasa, (04/04/23).

Menurutnya Laura, ini merupakan upaya untuk membuka lapangan pekerjaan di Kabupaten Nunukan, sehingga bisa mewujudkan keahlian dan kreatifitas setiap peserta yang mengikuti pelatihan tersebut.

“Ini bagus ya, tentu untuk menyiapkan tenaga kerja yang kompeten di bidangnya masing-masing, dimana mampu untuk produktif dan berdaya saing, baik untuk menumbuhkan ekonomi mandiri atau peluang di perusahaan,” tutur Laura.

Sekedar untuk diketahui, pelatihan kali ini, masing-masing program pelatihan terdiri dari 16 peserta. Dan jenis pelatihan berbasis kompetensi yang di selenggarakan, yaitu, kejuruan teknik listrik, teknik las, teknik pendingin, menjahit dan TIK.

Pelatihan gelombang pertama sudah terlaksana dari tanggal 20 Maret 2023 hingga nanti pada akhir Mei 2023 dan direncanakan akan dilaksanakan dalam dua gelombang waktu pelatihan. (*)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.