SEBATIK, MK – Suasana haru menyelimuti mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) Generasi Bakti Negeri di Dusun Perjoko, Desa Sungai Limau, Kecamatan Sebatik Tengah. Setelah sukses menyelenggarakan acara perayaan HUT RI ke 72 di Sekolah Tapal Batas Indonesia-Malaysia. (18/08)
Acara berlangsung dua hari, 16 Agustus 2017 untuk perlombaan-perlombaan anak-anak Sekolah Tapal Batas, dan 17 Agustus 2017 untuk upacara bendera memperingati HUT RI ke-72 sekaligus pembagian hadiah perlombaan untuk wali murid serta warga sekitar sekolah.
Selain perlombaan, malamnya dirangkaikan dengan acara tirakatan yang ditandai dengan penyalaan api unggun oleh Kepala Sekolah Tapal Batas dan wakil dari Pertamina EP Asset 5 – Tarakan Field. Penyalaan api yang dikeliling mahasiswa GBN UMY dengan menyanyikan lagu Generasi Bakti Negeri cipt. Sabila Yusrina, membuat malam tersebut penuh haru kebahagiaan.
Keesokan harinya, upacara bendera yang berlangsung dua jam dari pukul 09:00-10:00, dipimpin langsung Wakil Gubernur Kalimantan Utara Udin Hianggio pembina upacara yang bertindak sebagai pembina upacara.
“Kepada mahasiswa ( GBN UMY ) saya berterimakah dan banggga karena telah memilih wilayah perbatasan khususnya di Sekolaha Tapal Batas Yayasan Ar-Rasyid ini sebagai tempat mengabdi dan memajukan pendidikan,” Ujar Mantan Walikota Tarakan ini saat menyampaikan sambutan pada Upara Peringatan HUT RI ke-72 didepan para tamu undagan.
Hal ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi mahasiswa yang mendengar langsung penyampaian tersebut “Kami bangga dengan sambutan hangat Wagub Kaltara dan nasihat-nasihat yang diberikan, semoga kami bisa lebih amanah. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pertamina EP Asset 5 Cabang Tarakan dan SKK MIGAS yang telah mengajak kami bekerjasama untuk menggerakkan acara HUT RI ke 72 di perbatasan,” ujar Adzkiya Brama, selaku ketua KKN GBN SSP Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) kepada Metro Kaltara belum lama ini.
Kebanggaan lain juga diuangkapkan Pertamina EP Asset 5 – Tarakan Field, Yosi Ardilah, selaku Manager Legal And Relation. Bahwasannya sangat berterima kasih kepada KKN GBN UMY yang telah merancang kegiatan di Sekolah Tapal Batas dan serangkaian upacara HUT RI ke-72.
Sementara itu, Kepala Sekolah Tapal Batas, Ibu Hj. Suraidah turut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada KKN GBN UMY yang telah membantu acara dari awal sampai akhir. Yang mana acara tersebut dihadiri oleh perwakilan SKK MIGAS dan 15 awak media nasional dan lokal.
Melalui kebanggaan-kebanggaan tersebut secara tidak langsung masyarakat menaruh harapan kepada GBN UMY untuk terus berkontribusi lebih dalam mengabdikan dirinya di masyarakat. Selain itu, ini menjadi PR bagi GBN untuk tetap mempertahankan gerakan pengabdiannya dan menaikkan kinerjanya supaya lebih bernilai di mata masyarakat. (asp/ars)