Positif Covid-19 Di Kaltara Mencapai 130 Orang

by Muhammad Aras

TANJUNG SELOR, MK – Kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Provinsi Kalimantan Utara kembali bertambah 4 orang, penambahan 4 kasus ini terjadi setelah hasil swab dari analisa Balai Besar Laboratorium (BBLK) Surabaya dinyatakan positif Covid-19.

Sebanyak 10 sampel kembali diterima Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltara, dari 10 sampel itu, 6 diantaranya dinyatakan negatif, dan 4 dinyatakan positif.

Melalui rilis resmi, senin (4/5/2020), Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltara Agust Suwandy mengatakan 6 sampel yang negatif terbagi atas 1 di Bulungan, 2 di tarakan, dan 3 di Malinau.

“Untuk 4 sampel yang positif, 1 orang berasal dari Malinau yang masih berkaitan dengan seminar keagamaan, dan 3 orang berasal dari Tarakan, dua diantaranya merupakan kluster perjalanan luar Kaltara, dan satu lainnya transmisi lokal dari kontak erat kluster jamaah tablig ijtima gowa, dengan adanya penambahan 4 kasus ini, total kasus positif Covid-19 di Kaltara berjumlah 130 orang,” ujarnya, Senin (4/5).

dengan meluasnya penyebaran kasus Covid-19 di kaltara, ditambah dengan adanya penyebaran transmisi lokal di kabupaten kota, agust menguhimbau kepada masyarakat agar  selalu mentaati aturan-aturan pemerintah

“Seperti, selalu menerapkan fyscal distancing, sosial distancing,  menggunakan masker ketika beraktivitas diluar, dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun,” himbaunya. (as)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.