TANA TIDUNG, MK – Lembaga Adat Tidung Kabupaten Tana Tidung sambangi kantor Bawaslu Tana Tidung untuk mendukung serta memberikan dukungan guna menyampaikan kesiapan masyarakat Tidung dalam mengawal proses Pilkada di Tana Tidung yang telah masuk tahapan akhir.
Wakil Ketua Lembaga Adat Tidung Kabupaten Tana Tidung Sabransyah didampingi Ketua Lembaga Adat Tidung Kabupaten Tana Tidung Aji Askandar Ali mengatakan tujuan nya ke Bawaslu guna memberikan dukungan agar lebih semangat lagi.
“Kami dari lembaga adat tidung juga ikut mengawal proses Pilkada yang masuk tahap akhir,” kata Sabransyah.
Ia mengimbau kepada masyarakat untuk terus menjaga kondusifitas di Kabupaten Tana Tidung hingga berakhirnya seluruh tahapan Pilkada serentak 2024 ini.
“Kami selaku Lembaga Adat Tidung Tana Tidung mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tana Tidung agar tetap menjaga kestabilan kemanan bersama dengan TNI-Polri,” tegasnya.
Hal tersebut, tentunya sebagai upaya yang dilakukan Lembaga Adat Tidung ini agar menciptakan rasa aman di masyarakat Kabupaten Tana Tidung.
“Ini agar Kabupaten Tana Tidung tetap aman, tentram tanpa adanya konflik,” jelasnya.
Dalam kunjungan tersebut, juga dihadiri pula Wakapolres Tana Tidung bersama seluruh jajarannya sebagai pihak yang turut bertanggung jawab dalam mengawal keamanan Pilkada serentak 2024 di Tana Tidung.
Wakapolres Tana Tidung Kompol Maulana Aryo Bimo kepada masyarakat melalui para tokoh-tokoh adat Tidung yang hadir dalam kunjungan tersebut untuk terus menjaga ketertiban di Kabupaten Tana Tidung.
“Kami juga dari Polres Tana Tidung turut berpesan kepda masyarakat guna menjaga kondusifitas dan jangan mudah terpancing atau terprovokasi,” ujarnya.
Dengan terjaganya kondusifitas di Kabupaten Tana Tidung akan memberikan kenyamanan bagi seluruh masyarakat yang hidup di dalamnya.
“Kita semua cinta dengan Kabupaten Tana Tidung yang damai dan pesan nya tolong kita sama- sama menjaga dan sama-sama mengawal dengan baik kondisi ini tanpa ada permusuhan untuk menjaga ketentraman di Tana Tidung yang kita cintai bersama-sama,” pungkasnya. (rko)