KONVOI SPEEDBOAT DAN PEMBENTANGAN SPANDUK SUDAH SIAP 100%

by Metro Kaltara

KONFERENSI PERS YANG DILAKUKAN OLEH KETUA PANITIA SERTA DIDAMPINGI GUBERNUR DAN PERWAKILAN DARI REKOR MURI

TARAKAN, MK  – Dalam memperingati HUT Bhayangkara, HUT Kemerdekaan Indonesia serta menyambut Asian Games ke 18 mendatang.

Para Panitia pesta rakyat Kaltara 2018 akan menggelar beberapa pemecahan rekor muri yang terbilang dalam skala internasional.

Beberapa pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) tersebut yakni membentangkan spanduk terpanjang dengan konvoi speedboat terbanyak perairan Tarakan, Sabtu (7/7/2018) mendatang, dan sudah dipastikan dalam pelaksanaannya sudah mencapai 100 persen.

Saat Konferensi pers kepada media Wakapolda Kaltara, sekaligus Ketua Panitia, Kombes Pol Zainal Arifin Paliwang mengatakan, dari rapat sebelumnya pihaknya sudah mendapat hasil laporan panitia bahwa kegiatan besar ini siap 100 persen.

“konvoi speedboat ini akan diikuti oleh lebih 450 kapal, baik speedboat non regular, speed regular, maupun kapal nelayan yang ada di Tarakan. Jika ada hambatan nantinya pasti kita bahas dan selesaikan bersama, supaya di hari pelaksanaan sudah tidak ada hambatan lagi,” ungkapnya.

Medekati hari pelaksanaan, pada hari Jumat (6/7) kemarin, seluruh panitia yang ia pimpin juga melakukan tolak bala, guna meminta doa agar dalam pelaksanaannya nanti, semua kegiatan berjalan lancar dan didukung dengan cuaca.

”Semoga faktor alam bisa membantu kita dan diberikan kesempatan untuk melaksanakan kegiatan dengan cuaca yang baik. Tapi, kita tetap berdoa Tuhan bisa mendengar doa kita dan pelaksanaannya nanti berjalan lancar,”harapnya.

Kombes Zainal Arifin berharap, agar semua panitia di beri kesehatan, acara yang sudah di rencanakan agar berjalan lancar.

“Yah, salah satunya faktor cuaca yang saya sebut tadi, dan selama jalannya acara tidak adanya insiden yang tak di inginkan,” ujarnya.

Lanjut pria berpangkat tiga bunga tersebut, mengatakan, untuj dari segi keamanan pihaknya sudah mensterilkan area yang akan di jadikan tempat untuk para penonton dan tamu yang di undang.

“Untuk dari segi personil juga sudah kami siapkan, dari koordinasi yang kami lakukan sebelumnya, dan Insha Allah acara busa berjalan baik,” tutupnya.(arz27)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.