Gelar Produk Unggulan Kecamatan Jadi Wadah Promosi UMKM

by Redaksi Kaltara

TANJUNG SELOR, MK – Bupati Bulungan, Syarwani, S.Pd, M.Si mengikuti penutupan Gelar Produk Unggulan se-Kecamatan Tanjung Selor di Pendopo Lapangan Agathis pada Sabtu (2/3). Bupati menyampaikan dukungan atas kegiatan yang bertujuan mengangkat produk-produk UMKM sekaligus mendukung program prioritas 1 Desa 1 Produk di Bulungan.

Diketahui, dari 10 kecamatan se-Bulungan, Kecamatan Tanjung Selor yang pertama menggelar even ini untuk mempromosikan usaha mikro, kecil dan menengah sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat. Bupati meminta perangkat daerah terkait salah satu Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu turut membantu UMKM antara lain dalam perijinan berusaha.

Bupati juga mengingatkan, agar pelayanan pemerintah daerah ke masyarakat tidak terbatas di kantor atau di dalam ruangan. Tapi juga dapat dilakukan di luar ruangan atau di lapangan, misalnya dengan memanfaatkan kawasan terbuka hijau Tebu Kayan. Terkait perijinan usaha bagi masyarakat, Bupati juga menegaskan jangan sampai terjadi pungutan liar (pungli).(**)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.