Jusuf-Marthin Satu, Irianto-Udin Dua

by Setiadi
Calon Gubernur Provinsi Kaltara Dr. Jusuf SK memperlihatkan nomor urut satu dan DR. Irianto Lambrie mendapatkan nomor urut dua, Selasa (25/08).

Calon Gubernur Provinsi Kaltara Dr. Jusuf SK memperlihatkan nomor urut satu dan DR. Irianto Lambrie mendapatkan nomor urut dua, Selasa (25/08).

Tarakan, MK ­– Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara Dr. Jusuf SK-DR. Marthin Billa mendapatkan nomor urut satu serta paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara DR. Irianto Lambrie-H. Udin Hianggio mendapatkan nomor urut dua berdasarkan undian pada Rapat Pleno Terbuka KPU Kaltara di Gedung Wanita, Kabupaten Bulungan, Selasa (25/08).

Kepada Metro Kaltara Dr. Jusuf SK mengaku dirinya bersama DR. Marthin  Billa beserta tim pasangan pejuang menyerahkan sepenuhnya kepada Yang Maha Kuasa. Mendapatkan nomor urut satu, lanjut Jusuf merupakan yang terbaik dan pihaknya menerima dengan suka cita.

“Jadi kami berdua dan seluruh tim pasangan pejuang tidak memilih apa-apa. Kami serahkan semuanya kepada Yang Maha Kuasa dalam menentukan nomor urut sehingga Tuhan memberikan kami nomor urut satu kami terima dengan suka cita. Seandainya Tuhan memberikan kami nomor urut dua pun kami terima dengan suka cita,” ujarnya dengan teduh.

Sedangkan Irianto Lambrie mengungkapkan nomor dua adalah nomor terbaik. Baginya bersama H. Udin Hianggio nomor dua merupakan angka sempurna karena Yang Maha Pencipta telah menciptakan segala sesuatunya selalu berpasang-pasangan.

“Ini adalah nomor sempurna. Semua diciptakan berpasang-pasangan ada laki ada perempuan, ada siang ada malam, ada awal ada akhir dan seterusnya. Dan pengalaman Pilkada di Indonesia angka dua Insya Allah menang,” tuturnya dengan optimis.

Dalam Rapat Pleno terbuka ini terlihat cukup menarik, sebelum pencabutan nomor urut kandidat oleh calon gubernur terlebih dahulu masing-masing calon wakil gubernur mencabut nomor undian kesempatan bagi pasangannya untuk mengambil nomor urut yang tersimpan di dalam bola tenis meja.

Dalam pencabutan nomor undian Udin Hianggio mendapatkan nomor satu yang membuat DR. Irianto Lambrie terlebih dahulu memasukan tanggannya ke dalam toples nomor urut, disusul oleh Dr. Jusuf SK. Akhirnya, justru Dr. Jusuf SK mendapatkan nomor urut satu dan DR. Irianto Lambrie mendapatkan nomor urut dua.

Hasil pencabutan nomor urut itu langsung disambut riuh oleh masing-masing tim sukses yang hadir. Tentu menambah suasan Gedung Wanita Kabupaten Bulungan menjadi meriah.(sti)

.

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.