TANA TIDUNG, MK – Antusias masyarakat Kabupaten Tana Tidung, untuk nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia U23 yang melawan Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U23 Pukul 20.00 WIB malam Senin (29/04).
Kawan Ibrahim Ali (IA) bersama dengan Vamelia Ibrahim, memprakarsai nonton bareng. Lokasi nonton bareng Timnas Indonesia U23 Vs Uzbekistan di gelar di RTH Tana Tidung.
Tampak sekali arus dukungan dari masyarakat Tana Tidung dan Pemkab Tana Tidung, setempat dalam mendukung perjuangan punggawa Timnas Indonesia.
Dengan bentuk nonton bareng bersama Vamelia Ibrahim Istri Bupati Tana Tidung orang nomor satu di bumi Upun Taka
Pun, selain pemerintah, Lokasi nonton bareng Timnas Indonesia U23 Vs Uzbekistan di Kabupaten Tana Tidung juga disiapkan Door praise yang banyak yang disiapkan Kawan IA.
Timnas Indonesia akan tampil di semifinal tanpa diperkuat Striker Rafael Strike akibat akumulasi kartu kuning dalam pertandingan melawan Korea Selatan dibabak perempat final.
Pantauan Media Metro Kaltara di lapangan, ribuan orang padati lapangan Joesoef Abdulah untuk mendukung Timnas Indonesia.
Vamelia Ibrahim yang juga hadir dalam acara nonton bareng bersama Kawan Ibrahim Ali itu mengatakan, sengaja hadir untuk menyaksikan pemain Timnas Indonesia.
“Ini awal yang bagus buat Timnas Indonesia, sebagai warga Negara Indonesia kita harus mendukung, semoga malam ini Timnas Indonesia menang,” katanya.
Ia menambahkan, lokasi yang di pilih di Ruang Terbuka Hijau Joesoef Abdulah, yang mana katanya, agar masyarakat dapat mendukung Tim kebanggaan masyarakat Indonesia umumnya Tana Tidung khususnya.
“Sebenar nya ini hanya sebagai dukungan penuh kita untuk timnas kita, sekali lagi harapan saya dan harapan bangsa Indonesia agar Timnas Indonesia bisa menang,” ujar Vamelia Ibrahim bersemangat. (rko)