Ratusan Massa Kecewa, Komisioner Panwaslih dan KPU Tarakan Tak Keluar

by Setiadi
Ketua Srikandi Pejuang Kaltara Bunda Ummi menjadi salah satu orator ratusan massa yang berdemo di depan Sekretariat Panwaslih.

Ketua Srikandi Pejuang Kaltara Bunda Ummi menjadi salah satu orator ratusan massa yang berdemo di depan Sekretariat Panwaslih.

Tarakan, MK – Ratusan massa yang melakukan aksi demo di Sekretariat Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) dan KPU Kota Tarakan harus menelan kekecewaan. Sebab, hingga akhir orasi yang dilakukan sejumlah orator Aliansi Masyarakat Bersatu ini tak satupun komisioner Panwaslih maupun KPU menemui para pendemo.

Awalnya sekitar pukul 14:00 Wita ratusan massa berkumpul di Sekretariat Panwaslih Kota Tarakan, Rabu (17/19). Mereka (pendemo,Red) menyuarakan tuntutan pemungutan suara ulanga pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara di Bumi Paguntaka. Tak hanya itu, massa juga meminta tahapan rekapitulasi suara dihentikan.

“Kami minta Ketua Panwaslih Tarakan Abdul Haris mundur dari jabatannya, keluar bertemu kami. Kami meminta Panwaslih tegas untuk mengeluarkan putusan,” teriak Bonar Situmorang salah satu orator demo.

Merasa kecewa tak satupun Komisioner Panwaslih keluar, ratusan pendemo beralih menuju secretariat KPU Kota Tarakan. Lebih berani massa membakar dua ban mobil untuk meluapkan kekecewaannya lantaran komisioner KPU Kota Tarakan pun taka da yang keluar menemui pendemo.

Untung saja, petugas kepolisian yang berjaga di KPU Kota Tarakan sigap langsung memadamkan api tersebut.

“Ayok komisioner KPU keluar jangan jadi pengecut, kami tidak rusuh, kami hanya butuh kejelasan dari tuntutan kami. Hentikan rekapitulasi suara,” ujar Rusli korlap pendemo yang menggunakan toa.

Sejumlah baliho dan spanduk turut mewarnai aksi ratusan massa.

Sejumlah baliho dan spanduk turut mewarnai aksi ratusan massa.

Sedangkan Ketua Panwaslih Kota Tarakan Abdul Haris mengaku tidak keluarnya komisioner Panwaslih lantaran pihaknya sedang melakukan pemeriksaan saksi money politic yang menjadi gugatan pasangan calon nomor urut 1 dr. Jusuf SK – DR. Marthin Billa.

“Kami sedang melakukan pemeriksaan saksi money politic, memang dua jam sebelumnya kami diberitahukan petugas jaga bahwa aka nada massa yang berdemo,” akunya. (sti)

.

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.