Satbrimob Gerbek Teroris di Perumnas Karang Anyar

by Setiadi
Puluhan personil Brimob Kaltim melakukan penangkapan teroris di Perumnas Karang Anyar, Kota Tarakan dalam skenario simulasi.

Puluhan personil Brimob Kaltim melakukan penangkapan teroris di Perumnas Karang Anyar, Kota Tarakan dalam skenario simulasi.

Tarakan, MK – Sebuah rumah yang dijadikan sarang teroris di Perumnas Kelurahan Karang Anyar, berhasil digerbek tim penindak Detasemen C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim, Senin (23/5) sekitar pukul 15.00 wita.

Puluhan personil brimob terlibat baku tembak dengan anggota teroris. Namun akhirnya anggota teroris berhasil dilumpuhkan dan langsung digelandang ke Mako brimob.

Wakil Kepala Detasemen C Pelopor Satbrimob Polda Kaltim AKP Vije menyampaikan kalau simulasi ini merupakan persiapan oprasional menyikapi ganggguan kamtibnas yang kini mulai berkembang di masyarakat. “Dalam hal ini penanggulangan terorisme, khususnya kami satuan Brimob Polda Kaltim di Tarakan menyiapkan satuan operasional kita yang memungkinkan bisa terjadi,” ujarnya kepada Metro Kaltara.

Untuk anggota yang dilibatkan, lanjutnya, ada 50 personil dan pelatih yang didatangkan dari Kelapa 2 Jakarta. “Kalau skenarionya telah terjadi penyanderaan oleh teroris dan brimob dalam hal ini sebagai satuan pamungkas Polri, kita diminta untuk melakukan penindakan. Jadi, kami sebagai penindak dan penyergapan teroris,” jelas Vije.

Wilayah yang diduga sebagai sarang teroris telah diketahui lokasinya, dikarenakan sebelum menerjunkan tim penindak terlebih dahulu anggota intelijen telah mengumpulkan informasi.

“Saat ini kita sudah siap dipenindakan, kita lihat lokasi oleh tim dari intel kita dan simulasi tinggal dilakukan penindakan oleh unit tindak anti teror Detasemen C Pelopor,” katanya.

AKP Vije mengungkapkan latihan simulasi ini juga sudah dilakukan sejak dua minggu yang lalu dan nantinya akan berakhir pada Mei 2016 ini.

“Saat ini Presiden Joko Widodo, nawacitanya pembangunan lewat pelosok, jadi wilayah yang di pinggiran saat ini menjadi pintu gerbang. Polri dalam hal sudah mengupgrade baik kesiapan operasional, satuan sarana prasara dan kemampuan perorangnya,” tuturnya. (id/MK*1)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.