Tarakan, MK – Beredarnya kabar Bakal Calon (Balon) Walikota Tarakan Drs. H. Badrun, M.Si batal berpasangan dengan H. Ince Riva’i ditepis langsung salah satu Tim Pemenangan Bardrun-Ince Sehati (BAIS) yaitu Wawan Murza.
Wawan menegaskan keduanya sudah memastikan maju sebagai pasangan pada Pilkada Tarakan 2018, usai keduanya mengantongi tiga SK partai diantaranya dari Partai Golkar.
“Jadi kami pastikan kalau Pak Haji Badrun dan Pak Ince berpasangan, itu sudah pasti. Partainya sudah ada tiga SK-nya, menyusul satu lagi,” ujarnya kepada Metro Kaltara, Minggu (26/11).
Saat ditanya partai mana aja yang telah memberikan dukungan berupa SK terhadap Badrun dan Ince? Pria ini masing enggan membeberkan kepada para awak media. Menurutnya, semua akan diketahui saat deklarasi pasangan tersebut.
“Deklarasi baru diliat, karena kami tidak mau klaim-klaim. Mungkin kalau tidak ada halangan pertengan bulan Desember, setelah semuanya selesai. Kalau kursi sudah lebih dari cukup, SK-nya sudah turun dan langsung berpasangan,” jelasnya.
“Untuk persiapan deklarasi, setelah beliau pulang dari Jakarta, semua pegang SK kita deklarasi, sudah itu kita bekerja, yang jelas partainya sudah lebih dari cukup dan dan kita targetkan satu sampai dua partai akan menyusul lagi,” tegasnya.
Ia menambahkan adapun pertimbangan mengapa sosok Ince yang dipilih untuk berpasangan dengan Badrun lantaran hasil survei menunjukkan elektabilitas maupun kapabilitas pasangan tersebut paling tinggi. Kemudian dari partai pendukung juga tidak ada menawarkan kadernya agar mendampingi H. Badrun.
“Menurut hasil survei yang diturunkan oleh Pak Badrun. Kalau dari partai diwajibkan bersama pasangannya untuk mendapatkan SK. Kalau dari partai tidak ada,” tuturnya. (aras/MK*1)