Jusuf Kalla Beberkan Kriteria Capres 2024

Singgung Anies hingga Ganjar

by Redaksi Kaltara

Wapres RI ke-10 dan 12 Jusuf Kalla.

Jakarta, MK – Wakil Presiden (Wapres) ke-10 dan 12 Jusuf Kalla (JK) membeberkan kriteria calon presiden (capres). Salah satunya harus memiliki pengalaman sebagai seorang pemimpin.

“Kalau tidak punya pengalaman (atau memiliki) tingkat kecerdasan kemampuan yang cukup baik. Tidak perlu terlalu pintar tapi tingkat intelektualnya baik,” ujar JK di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat, seperti dikutip dari medcom.id.

Selanjutnya, capres harus memiliki sifat kepimpinan. Jika tidak memiliki sifat tersebut sulit untuk memimpin 270 juta masyarakat Indonesia.

Terakhir, menurut JK, dapat dilihat dari rekam jejaknya sebelum mencalonkan sebagai capres. Sehingga dalam memilih pemimpin jangan melihat berdasarkan sosoknya, melainkan dari beberapa kriteria tersebut.

“Bagaimana Anies, bagaimana Prabowo, bagaimana Erick, Ganjar, bagaimana Puan. Seberapa jauh syarat ini bisa dipenuhi,” jelas JK.

Lebih lanjut, dari beberapa sosok yang ia sebutkan, JK tidak dapat menentukan capres yang mendekati keinginannya. Ia menyerahkan kepada masyarakat.

“Pokoknya rakyat yang menilai. Satu suara saya, butuhkan minimum 100 juta. Biar 200 juga ini yang nentukan pilihannya berdasarkan kriteria objektif,” ungkap dia. (rz/red)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.