
Pasangan Ir. Sofian Raga (kanan) – Sabar Santuso (kiri) sudah memegang rekomendasi pengusungan Partai Amanat Nasional dan Partai Bulan Bintang pada Pilkada 2018.
Tarakan, MK – Positifnya dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Bulan Bintang (PBB) kepada Ir. Sofian Raga bersama Sabar Santuso sebagai Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota, membuat peta koalisi pada Pilkada Tarakan 2018 kian cerah.
Bahkan, Aktivis Pemuda Nadhatul Ulama (NU) Indonesia Timur Taufik Bilfagih mengaku pemetaan politik di pusat sangat berpotensi berpengaruh pada Pilkada serentak 2018 di daerah. Apalagi, waktu pelaksanaan Pilkada tidak terpaut jauh dari Pilpres-Pileg 2019 mendatang.
“Kondisi inilah yang membuat kebijakan partai di pusat melakukan pertimbangan melakukan koalisi mulai dari tingkat atas hingga kejajaran bawah. Kondisi seperti itu lumrah, dikala perkembangan politik Indonesia mengarah pada pemilihan RI 1,” ujarnya kepada Metro Kaltara, Rabu (23/08).
Ia mencontohkan seperti di Kabupaten Sumedang, Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah memproklamirkan diri bersatu pada Pilkada 2018. Sama halnya dengan kondisi koalisi di Kota Bogor dan Kota Bekasi, KMP 90 persen dapat dikatakan solid.
Karena itu, Master Sosiologi Pembangunan Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado ini mengaskan sangat berpeluang besar Partai Gerindra bersama PKS di Kota Tarakan juga merapat bersama PAN-PBB dalam pengusungan Ir. Sofian Raga-Sabar Santuso.
Sebelumnya, sekitar pukul 11:00 Wita, bertempat di Rumah PAN Tarakan, partai berlambang matahari putih ini bersama partai besutan Yusril Izza Mahendra secara resmi menyerahkan surat dukungan dari masing-masing Dewan Pimpinan Pusat (DPP) kepada pasangan Ir. Sofian Raga-Sabar Santuso.
Dengan dukungan PAN (4 kursi) dan PBB (1 kursi) membuat sang incumbent dipastikan telah mengantongi jumlah kursi minimal Presidential Threshold 20 % dari jumlah kursi di DPRD Tarakan. Sekaligus, menjawab isu pecah kongsi Walikota dan Wakil Walikota saat ini Ir. Sofian Raga-Khaeruddin Arif Hidayat pada Pilkada mendatang.
“Ini rekomendasi sudah turun, kita harus rapatkan barisan, kembali mengusung Sofian Raga. Tiada kata seluruh kader harus royal siapaun dia, ini sudah amanah partai, ini sudah perintah partai dan tidak ada kata untuk tak mengamankan dukungan tersebut,” ujar Ketua Bendahara Umum Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Provinsi Kaltara.
Hal senada juga disampaikan Ketua DPC PBB Tarakan Mustafa mengungkapkan pertimbangan partainya mengusung Ir. Sofian Raga- Sabar Santuso lantaran jejak karirnya yang gemilang dalam memajukan Bumi Paguntaka.
“Apa yang dilakukan pak Sofian sebagai walikota saat ini dinilai berhasil, walaupun demikian ada beberapa hal yang belum terpenuhi itu adalah wajar. Insya Allah, akan tuntas, kita lihat secara bertahap sudah dilakukan,” tegasnya. (aras/MK*1)