Perindo Akan Tentukan Dukungan di Pilgub Kaltara

by Setiadi
Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo saat menyampaikan pidato politik di Tarakan Plaza, Senin (29/09).

Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo saat menyampaikan pidato politik di Tarakan Plaza, Senin (29/09).

Tarakan, MK – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo mengaku partainya akan menentukan sikap dukungan kepada salah satu kandidat calon gubernur dan wakil gubernur di Kaltara. Apalagi kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Kaltara bersama Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo di kabupaten/kota telah dilantik di Tarakan Plaza, Senin (29/09).

“Kaitannya dengan Pilkada serentak 9 Desember khususnya Pilgub Kaltara tentunya Partai Perindo pasti akan ikut berpartisipasi mendukung salah satu kandidat,” ujar HT sapaan Hary Tanoesoedibjo kepada Metro Kaltara.

Ia menjelaskan Perindo akan menimbang lebih lanjut figur kedua calon gubernur dan wakil gubernur Kaltara. Intinya, pihaknya melihat figur mana yang cocok memimpin Provinsi Kaltara untuk menjadikan Kaltara maju. “Untuk siapa calonnya masih belum diputuskan. Nanti, kami akan konsolidasi. DPP Perindo siap membicarakannya dengan DPW Perindo Kaltara,” bebernya.

Prinsip Partai Perindo, dikatakan HT sangat sederhana, yakni mendukung kandidat yang memiliki visi-misi menciptakan kondisi Indonesia sejahtera.

Sementara Ketua Umum DPW Partai Perindo Kaltara Anggunawan mengaku sejauh ini belum ada komunikasi yang dilakukan calon gubernur dan wakil gubernur Kaltara kepadanya.

Ia menilai kedua kandidat yang ada merupakan figur-figur terbaik dimiliki Provinsi Kaltara. Maka, pihaknya juga akan melakukan sample di masyarakat dalam melihat sosok pemimpin seperti apa yang diinginkan warga Kaltara.

“Saat ini kami masih netral belum mendukung siapapun. Memang sejauh ini belum ada komunikasi yang terbangung,” tuturnya.

Intinya, tegas Anggunawan, DPW Partai Perindo Kaltara masih konsentrasi dalam pengembangan kader partai hingga di tingkat bawah seperti kelurahan dan RT. (sti)

.

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.