Wakapolres Malinau: Kebhinekaan Kita Sedang di UJi

by Muhammad Reza

Malinau, MK – Wakapolres Malinau Kompol Edy Budiarto SH. Menjadi Inspektur upacara dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila ke-73 Tahun 2018 di Halaman Mapolres Malinau, Jumat (01/06/18) pukul 07:00 Wita.

Hadir dalam upacara tersebut, para pejabat utama, perwira dan seluruh personil Polres Malinau dan Polsek  se Kabupaten Malinau serta anggota Brimob Subden 4 Detasemen C Pelopor Malinau. Upacara Peringatan hari lahir Pancasila ditandai dengan pengibaran bendera Merah Putih yang di laksanakan serentak seluruh penjuru Tanah Air pada hari ini 01 Juni 2018 ini.

Wakapolres Malinau Kompol Edy Budiarto S.H. dalam amanatnya menyampaikan saat ini kehidupan berbangsa dan bernegara kita sedang mengalami tantangan atau Kebinekaan kita sedang diuji, dimana ada pandangan dan tindakan yang mengancam kebhinekaan dan ke ikaan kita.

“Saat ini ada sikap tidak toleran yang mengusung ideologi selain Pancasila. Masalah ini semakin mencemaskan tatkala diperparah oleh penyalahgunaan media social yang banyak menggunakan Hoax alias kabar bohong dan adanya aksi terorisme”. Terang Edy Budiarto.

Lebih lanjut Edy Budiarto mengungkapkan, kita perlu belajar dari pengalaman buruk negara lain yang dihantui oleh radikalisme, konflik sosial, terorisme dan perang saudara. Dengan Pancasila dan UUD 1945 dalam bingkai NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, kita bisa terhindar dari masalah tersebut, Kita bisa hidup rukun dan bergotong royong.

“Untuk itu mari saling bahu mambahu, bergotong royong demi kemajuan lndonesia. Selamat Hari Lahir Pancasila. Kita Indonesia, Kita Pancasila, Semua Anda Indonesia, semua Anda Pancasila. Saya Indonesia, saya Pancasila” Tegas Wakapolres Malinau.

Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang dimulai dengan rumusan Pancasila tanggal l Juni 1945 yang dipidatokan lr. Sukarno, Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945, dan rumusan final Pancasila tanggal 18 Agustus 1945.(CBH)

Related Articles

Bagaimana Tanggapan Anda?....

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.